Categories
Opinion

Lakukan Tips Ini Sebelum Memilih Asuransi Perjalanan

Ketika akan bepergian baik itu untuk berlibur atau kepentingan pekerjaan, berbagai hal harus dipersiapkan termasuk asuransi perjalanan. Tidak hanya mempersiapkan barang-barang yang akan dibawa dan keperluan lainnya, ternyata asuransi perjalanan domestik juga penting sekali untuk dipersiapkan.

Apalagi jika Anda akan melakukan perjalanan yang cukup jauh dengan waktu yang cukup lama juga, setiap manusia tidak akan tahu risiko apa saja yang mengintai. Oleh karena itu untuk mengantisipasinya asuransi sangat diperlukan.

Tips Dalam Menentukan Asuransi Perjalanan

Bagi Anda yang belum pernah menjajal asuransi, salah satu jenis asuransi ini patut dicoba. Hal tersebut karena akan banyak sekali keuntungan yang didapat jika Anda menggunakan asuransi perjalanan ini.

Salah satu hal paling nyata yang akan didapat jika memilih untuk menggunakan asuransi perjalanan adalah biaya medis hingga santunan kematian akan diperoleh bila terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan dalam perjalanan.

Bagi Anda yang sedang bingung memilih asuransi mana yang tepat untuk dipilih simak tips di bawah ini.

1. Lakukan riset

Tips pertama yang harus dilakukan jika Anda pertama kali akan menggunakan asuransi adalah lakukan riset terlebih dahulu. Dalam melakukan riset ini Anda bisa melakukannya ke beberapa perusahaan asuransi yang menyediakan produk maupun layanan yang sejenis. Berdasarkan hal tersebut Anda bisa membandingkan satu sama lain dan menyesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Jadi dengan melakukan riset ini Anda juga bisa mengetahui kelebihan serta kekurangan yang dimiliki masing-masing produk asuransi yang ditawarkan. Contohnya beberapa perusahaan mungkin menyediakan berbagai jenis produknya baik itu asuransi perjalanan untuk ke luar negeri atau asuransi perjalanan domestik. Dari fasilitas yang ditawarkan tentu berbeda, oleh karena itu Anda harus mengetahui apa benefit yang akan diterima jika akan menggunakan asuransi tersebut dengan melakukan riset ini.

2. Siapkan jauh-jauh hari

Tips selanjutnya supaya Anda bisa merasakan manfaat yang banyak dari produk asuransi perjalanan ini disarankan untuk menyiapkannya jauh-jauh hari. Jadi jika Anda sudah berniat akan menggunakan asuransi ini pada liburan Anda selanjutnya siapkan sebelumnya jangan terlalu mepet karena jika mepet manfaat yang diperoleh juga kurang maksimal. Jika tidak dipersiapkan dari jauh-jauh hari akibatnya proses klaim yang diajukan tidak dapat diproses sangat disayangkan bukan?

3. Kenali background perusahaan

Hal penting yang harus diperhatikan sebelumnya jika akan menentukan perusahaan asuransi yang akan dipilih yaitu pastikan bahwa perusahaan penyedia asuransi adalah perusahaan yang kredibel. Jadi Anda memang harus bisa mengenali background perusahaan tersebut terlebih dahulu.

Hal ini bertujuan dan berpengaruh dalam proses klaim, jika perusahaan asuransi tersebut sangat kredibel tentu Anda tidak perlu mengkhawatirkan proses klaimnya karena pasti sangat mudah dan cepat dengan catatan sudah memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku.

Hal ini akan sangat berpengaruh sekali bagi Anda yang akan melakukan perjalanan ke luar negeri. Jadi jika Anda mengalami masalah di negara tersebut Anda tidak akan kesulitan untuk mendapatkan bantuan. Tips yang bisa dilakukan yaitu pastikan bahwa perusahaan asuransi sudah terdaftar pada laman OJK.

Selain itu Anda juga bisa memastikan bahwa perusahaan memiliki situs resmi yang cepat dalam menghadapi tanggapan nasabah. Selanjutnya untuk memastikan perusahaan kredibel atau tidak, Anda juga bisa melihat berbagai review dari orang lain atau bertanya dengan teman dan keluarga terdekat yang sudah pernah menggunakan layanan perusahaan tersebut.

Baca juga : 10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia

Tips Mendapat Polis Asuransi Terbaik

Berikut ini adalah beberapa tips agar Anda bisa mendapatkan polis asuransi terbaik.

1. Membeli sendiri atau lewat agen

Dalam memilih perusahaan asuransi perjalanan Anda bisa melakukan pembelian secara mandiri maupun melalui agen. Keduanya memiliki perbedaan yang berarti, jika Anda memilih cara mandiri tentu Anda dapat lebih bebas dan leluasa dalam memilih produk yang diinginkan dengan melihatnya melalui aplikasi ataupun situs resmi perusahaan.

Sementara jika Anda membelinya melalui agen Anda tentu akan mendapat banyak sekali informasi yang sangat jelas tentang produk asuransi yang ditawarkan. Jadi Anda dapat dengan bebas menanyakan apa saja tentang produk tersebut dan bisa jadi melalui agen ini Anda tidak akan mengalami kesalahan penafsiran karena bisa saling sharing dengan agen secara langsung.

2. Cek syarat pada lokasi tujuan

Tips selanjutnya Anda juga harus mengetahui secara mendetail tentang produk asuransi yang dipilih termasuk persyaratan yang berlaku pada suatu negara. Hal ini berguna bagi Anda yang akan melakukan perjalanan internasional pasalnya beberapa negara diketahui memiliki kebijakan khusus bagi turis untuk dapat masuk ke negara tersebut.

3. Pertanggungan atau fasilitas apa saja yang ditawarkan

Dalam memilih jenis asuransi yang akan digunakan Anda juga harus memperhatikan pertanggungan serta fasilitas yang ditawarkan perusahaan tersebut. Dengan begitu Anda bisa mengetahui apa saja manfaat yang akan diperoleh serta berapa besaran premi yang harus dibayarkan. Disarankan dalam memilih jenis asuransi, pilihlah satu produk yang menjamin perlindungan yang mencakup banyak layanan.

Contohnya jika ada produk yang menawarkan jaminan perlindungan pada kecelakaan maka pastikan bahwa kecelakaan yang dimaksud ini tidak hanya kecelakaan lalu lintas saja namun berbagai aktivitas yang mungkin dilakukan saat berlibur seperti kecelakaan saat diving, mendaki gunung serta aktivitas lainnya.

Jangan lupa juga untuk menyesuaikannya dengan kebutuhan perjalanan Anda. Contoh lainnya jika Anda melakukan perjalanan ke daerah yang rawan penyebaran virus maka pilihlah produk yang memberikan perlindungan untuk perawatan di rumah sakit nantinya.

4. Jangka waktu perlindungan

Poin selanjutnya yang harus diperhatikan jangka waktu perlindungan, biasanya asuransi hanya berlaku sesuai lamanya perjalanan yang dilakukan. Jadi perlindungan yang diberikan pihak asuransi dimulai dari keberangkatan dan berakhir ketika pemegang polis sampai di rumah.

Jadi misalnya pemegang polis akan menambah durasi perjalanan untuk alasan pribadi maka hal tersebut sudah bukan lagi tanggung jawab dari perusahaan penyedia asuransi. Oleh karena itu perhatikan dengan baik jangka waktu perlindungan yang diberikan ya.

Itulah beberapa tips yang bisa dilakukan bagi Anda yang akan memilih perusahaan asuransi untuk membeli asuransi perjalanan domestik ataupun luar negeri, jadi jangan ragu lagi ya untuk membeli asuransi perjalanan. Ikuti tips-tips yang dijabarkan pada penjelasan di atas, semoga bermanfaat.

Rekomendasi

More From Author